Selasa, 23 April 2019

Owi Pulau terindah di Biak


Pulau Owi adalah salah satu pulau yang berada diwilayah administrasi Distrik Biak Timur Kabupaten Biak Numfor dengan luas wilayah adalah 3,54 km² atau 1,62% dengan jumlah penduduk yaitu 250 jiwa yang terbagi dari laki-laki 127 dan perempuan 123. Pulau Owi terdiri dari beberapa marga yaitu Rumere, Rumansara, Rumpaidus, Sanyar, Koibur, Meokbun dan beberapa marga lainnya, mereka hidup rukun dan ramah. Sebagian besar pekerjaan masyarakat adalah nelayan, pengrajin, pandai besi dan petani. Untuk menempuh perjalanan ke Pulau Owi anda harus menempuh jarak 35Km dengan menggunakan perahu.

Pulau Owi disebut sebagai pulau bersejarah bagi perang dunia ke II, Keberadaan Pulau Owi  walau kecil punya peran dalam perang di Asia Pasifik, yang dipimpin  Jenderal Douglas Mc Arthur. Dialah sosok yang memimpin pasukan sekutu dalam usaha mengusir Jepang dari Asia Tenggara. Kekuatan Jepang saat itu betul-betul tangguh, wilayah Asia Tenggara seluruhnya sudah dikuasai. selain memiliki sejarah pulau owi juga memiliki keindahan pantai dengan pasirnya yang putih di mengelilingi pulau. Rasa lelah anda tentunya akan terbayarkan oleh keindahan pantai membuat anda semakin nyaman disana, ada juga dapat menikmati ponarama yang indah dikala matahari perlahan – lahan meninggalkan bekasnya membuat laut menjadi indah bagaikan kilauan emas murni yang mengapung ditepian air laut.

Karena memang masih sangat alami, pantai di Pulau Owi pun menjadi lukisan alam yang sangat indah. Jejeran pohon kelapa yang menghiasi sekeliling pulau terliha seperti para prajurit yang siap menjaga kelestarian pulau ini. Selain itu, perpaduan antara pasir putih dan lautnya yang biru menjadi permadani luas yang terlihat sangat cantik. Pulau yang indah yang menakjubkan  dan bersejerah ini akan selalu dikenang dari masa ke masa.

Penulis : Markus Wayeni

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengembangan dan Pemanfaatan Manggrove di Kampung Sopen

Foto Bersama Tim Yadupa dan Masyarakat Dalam rangka pengembangan dan pemanfaatan manggrove di kampung Sopen Distrik Biak Barat Kabup...